Koperasi Crafter Cinta Lampung jadi wadah kembangkan UMKM kerajinan tangan

id Koperasi kerajinan tangan, koperasi lampung, UMKM lampung

Koperasi Crafter Cinta Lampung jadi wadah kembangkan UMKM kerajinan tangan

Koperasi Crafter Cinta Lampung, salah satu koperasi khusus kerajinan tangan, dengan anggota pelaku UMKM Lampung, Bandarlampung, Jumat (14/02/2020). ANTARA/Ruth Intan Sozometa Kanafi

Bandarlampung (ANTARA) - Koperasi Crafter Cinta Lampung menjadi wadah pengembangan UMKM kerajinan tangan Lampung serta sarana meningkatkan mutu pelaku UMKM, kata salahs atu pengurus koperasi itu, Tri Indah Noviana.

"Koperasi ini terbentuk sudah sejak tahun 2016, dengan jumlah anggota 24 orang yang terdiri dari para pelaku UMKM kerajinan tangan, dan bertujuan sebagai wadah pengembangan agar UMKM kita bisa naik kelas," ujar dia di Bandarlampung, Jumat.

Dia menjelaskan pendirian koperasi untuk memfasilitasi para pelaku UMKM kerajinan tangan yang mulai marak di Lampung, untuk memasarkan produk secara luas serta terintegrasi.

"Di sini banyak sekali pelaku UMKM kerajinan tangan, namun rata-rata belum terintegrasi, sehingga kami berpikir akan lebih baik bila membuat koperasi khusus kerajinan tangan agar pelaku UMKM kerajinan tangan dapat berkembang, " katanya.

Ia mengatakan koperasi kerajinan tangan itu dibentuk melalui komunitas, lalu difasilitasi dinas terkait melalui program pembuatan koperasi secara kolektif dan pelatihan secara langsung.

"Sementara ini koperasi sedang dalam tahap pengurusan NIK serta membenahi struktur sebab proyeksi ke depan koperasi ini akan dikelola menjadi koperasi modern, khusus bagi pelaku UMKM kerajinan tangan, " katanya.

Dia mengatakan umumnya para anggota bergelut di kerajinan tangan, seperti tas, flanel, tapis, batik, serta rajut, sesuai dengan pekerjaan warga sekitar.

"Melalui koperasi ini sejumlah anggota dapat dengan mudah memasarkan produknya, namun untuk sementara waktu masih banyak kendala yang dihadapi seperti belum mampu memenuhi permintaan konsumen dalam jumlah yang banyak, sebab sejumlah anggota belum mampu memproduksi skala besar karena semua dilakukan secara manual," katanya.

Ia mengharapkan koperasi khusus kerajinan tangan, selain menjadi wadah pelaku UMKM kerajinan tangan, juga menyerap tenaga kerja.