Sejumlah warga antusiasme hadiri peresmian jalan layang meski hujan mengguyur

id Pemkoy Bandarlampung,Peresmian Flyover

Sejumlah warga antusiasme hadiri peresmian jalan layang meski hujan mengguyur

Warga tetap datang dengan antusias ke acara peresmian flyover Untung Suropati-RA Basid meski hujan mengguyur, Selasa malam, (31/12/2019) (ANTARA/Dian Hadiyatna)

Bandarlampung (ANTARA) - Sejumlah warga Kota Bandarlampung tetap datang dan antusiasme untuk menghadiri peresmian jalan layang (Flyover) yang menghubungkan Jalan Untung Suropati dan R.A Basid meskipun hujan mengguyur kota setempat.

Berdasarkan pantauan, di lokasi pada Selasa malam, warga berbondong-bondong datang menggunakan payung ataupun jas hujan dan memenuhi tenda yang sudah disediakan.

"Sengaja datang untuk mengikuti serangkaian kegiatan sebelum acara puncaknya," kata Adi salah seorang warga Bandarlampung.

Menurutnya, sudah seharusnya warga Bandarlampung datang ke tempat ini karena kegiatan ini bukan saja sekedar meresmikan jalan layang dan merayakan pergantian tahun akan tetapi ada acara do'a dan Istighosahnya.

"Setidaknya malam ini kita ikut mendoakan   bersama guna meminta pertolongan agar dihilangkan atau terlepas dari bala bencana pada tahun depan

Sementara itu, warga lainnya Susi mengatakan bahwa datang ke acara peresmian flyover bersama keluarganya sekaligus untuk merayakan tahun baru bersama Wali Kota Bandarlampung Herman HN.

Menurutnya, dari pada merayakan ke tempat lain lebih baik di sini karena ada kegiatan do'a dan istighosah bersamanya serta ada jajanan gratisnya.

"Saya mengajak keluarga untuk merayakan tahun baru di sini, kebetulan rumah juga dekat dari sini, ini juga hujan dan pastinya tempat lain macet," ujarnya.

Selain meresmikan flyover pada malam ini Pemerintah Kota Bandarlampung memiliki cara lain dalam merayakan pergantian tahun 2019 ke 2020 yakni dengan mengisinya dengan Istighosah Kubro, untuk meminta pertolongan kepada Allah SWT agar dihilangkan atau terlepas dari bala bencana.

Kemudian Pemkot Bandarlampung juga menyediakan jajanan gratis yang diperuntukkan bagi masyarakat yang berada di lokasi.

Peresmian flyover yang menghubungkan jalan Untung Suropati dan RA Basid ini  diresmikan langsung oleh Walikota Bandarlampung, Herman HN.