KMP Mustika Kencana tabrak jembatan penyeberangan akibat angin kencang

id bakauheni, tabrakan, kapal roro, asdp, lampung

KMP Mustika Kencana tabrak jembatan penyeberangan akibat angin kencang

Kapal feri di Pelabuhan Bakauheni (Antara Lampung/Agus Wira Sukarta)

Bandarlampung (ANTARA) -
 
Kapal Motor Penumpang (KMP) Mustika Kencana menabrak jembatan penumpang menuju kapal di Dermaga 2 Pelabuhan Bakauheni pada Jumat.

Akibat kejadian ini, jalur penumpang ke kapal dialihkan ke jembatan yang satunya, sampai jembatan ini selesai diperbaiki.
 
 “Kejadian tersebut sekitar pukul 08.30 wib, saat kapal hendak sandar. Kondisi ini diakibatkan angin kencang dan gelombang air di bawah laut juga kuat yang mengakibatkan kapal  menabrak jembatan penyeberangan penumpang menuju kapal di Dermaga II,” kata Humas PT ASDP Cabang Bakauheni Saifulahil Maslul Harahap, Jumat.
 
Menurutnya, kondisi ini merupakan hal biasa.
Selain itu, akibat angin kencang ini, membuat kapal tidak bisa dikendalikan dan mengakibatkan menubruk jembatan penyeberangan penumpang di Dermaga II Bakauheni.
 
“Akibat kecelakaan ini, kapal baru bisa sandar sekitar 30 menit setelah kejadian. Saat ini tim  sedang melakukan perbaikan terhadap jembatan agar dapat dilalui oleh para penumpang menuju kapal," katanya.