Akibat pergaulan bebas 22 orang di Baturaja positif menderita HIV AIDS

id hiv-aids,pergaulan bebas, seks bebas,pelajar-mahasiswa, warga baturaja

Akibat pergaulan bebas 22 orang di Baturaja positif menderita HIV AIDS

HIV-AIDS (Iliustrasi)

Baturaja (ANTARA) - Akibat pergaulan bebas hingga melakukan hubungan seks diluar nikah, sebanyak 22 orang warga Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Provinsi Sumatera Selatan diketahui positif menderita penyakit HIV AIDS.

"Berdasarkan hasil survei kami terdapat 22 orang warga Baturaja positif menderita HIV AIDS," kata Sekretaris Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Ogan Komering Ulu, Elya saat menggelar sosialisasi pencegahan HIV AIDS bagi pelajar dan mahasiswa di Baturaja, Kamis.

Dalam laporannya, ia mengemukakan bahwa berdasarkan hasil laporan dari Klinik Merpati RSUD Baturaja VCT Pelita Kecamatan Lubuk Batang terdapat sebanyak 22 orang warga di wilayah itu positif menderita penyakit HIV AIDS dan rutin melakukan pemeriksaan diri sekaligus pengobatan di klinik tersebut.

"Puluhan orang yang menderita penyakit HIV AIDS ini rutin memeriksa diri di klinik tersebut untuk mengobati penyakitnya," ungkapnya.

Penderita penyakit ini, menurut dia sebagian besar menyerang remaja mulai dari usia 17 tahun akibat melakukan seks bebas diluar nikah seperti layaknya pasangan suami isteri.

"Penderita HIV-AIDS tersebut didominasi kalangan pelajar tingkat SMA dan mahasiswa akibat melakukan pergaulan bebas dan melakukan seks bebas," tegasnya.

HIV AIDS ini dapat ditimbulkan akibat seks bebas dan seringnya berganti pasangan sehingga perlu penanganan yang serius guna menekan jumlah penderitanya.

"Oleh sebab itu,  kami menggelar sosialisasi ini dengan melibatkan puluhan pelajar dan mahasiswa di Baturaja guna memutus penyebaran HIV AIDS di Kabupaten Ogan Komering Ulu ini," jelasnya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Ogan Komering Ulu, Husni Thamrin menambahkan melalui kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan hidup sehat di kalangan pelajar dan mahasiswa guna mencegah penyebaran penyakit HIV AIDS.

"Kegiatan sosialisasi ini perlu dilakukan agar generasi penerus bangsa khususnya di Kabupaten Ogan Komering Ulu terhindar dari penyebaran HIV AIDS," harapnya.