Stasiun Gambar sediakan ruang tunggu bernuansa taman

id stasiun gambir,arus mudik,mudik lebaran 2019,ruang tunggu gambir

Stasiun Gambar sediakan ruang tunggu bernuansa taman

Sejumlah calon penumpang kereta api sedang duduk di ruang tunggu bernuansa taman di Stasiun Gambir, Jakarta, Kamis (30/5/2019). (ANTARA News/Astrid Faidlatul Habibah)

Target kami untuk fasilitas ini hadir sebelum arus mudik
Jakarta (ANTARA) - PT KAI menambahkan ruang tunggu berbentuk taman di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat, yang dibangun di hall tengah lantai dasar dalam upaya memberikan kenyamanan bagi penumpang, khususnya pemudik Lebaran 2019.

"Target kami untuk fasilitas ini hadir sebelum arus mudik," kata Senior Manager Humas Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa saat ditemui di Stasiun Gambir, Jakarta, Kamis.

Eva berharap ruang tunggu bernuansa taman tersebut bisa menjadi salah satu lokasi untuk pengguna atau calon penumpang dalam mengabadikan momen sebelum keberangkatan.

"Sekarang kan lagi tren posting sesuatu di media sosial, nah taman itu bisa dimanfaatkan lah," ujarnya.

Ia mengatakan bahwa untuk menuju ke taman tersebut, penumpang harus melakukan check in tiket terlebih dahulu kepada petugas stasiun di pintu masuk.

"Untuk umum, tapi setelah boarding baru bisa menikmati fasilitas tersebut," katanya.

Selain itu, tepat di samping taman tersebut terdapat arena bermain anak-anak yang juga sangat menunjang dan membantu bagi para pemudik yang membawa anak-anak.

"Biar tidak bosan kan anak-anak bisa main di sana," katanya.

Rencananya, fasilitas tersebut tidak hanya tersedia sampai pada musim Lebaran 2019 saja namun bisa dinikmati penumpang untuk seterusnya.