Korban Tsunami Berterima Kasih Kepada Pemerintah

id tsunami Selat Sunda, korban tsunami, Presiden kunjungi Lampung

Korban Tsunami Berterima Kasih Kepada Pemerintah

Nurmala, warga Desa Way Muli Timur, Lampung Selatan yang menjadi salah satu korban tsunami di Selat Sunda. (Dian Hadiyatna/Antaranews Lampung)

Lampung Selatan (Antaranews Lampung) - Warga korban tsunami yang tidak memiliki rumah dan kini tinggal di pengungsian akan dibangun rumah oleh pemerintah dalam waktu dekat.
  
Salah satu warga Desa Way Muli Timur, Nurmala, yang diminta pendapatnya setelah Presiden Joko Widodo meninjau desanya, Rabu,  menyatakan terimakasihnya kepada Presiden yang telah berkunjung ke daerahnya sekaligus melihat kondisi masyarakat setempat.
 
Selain itu, ia mengatakan merasa senang meski menjadi korban tsunami, karena pemerintah akan membangun rumah warga yang kehilangan tempat tinggal.
     
"Tidak masalah mau dibikin di mana saja lokasinya, yang terpenting kami tidak kehujanan dan kepanasan," katanya.

Menurut dia, sekalipun dibangun di perbukitan tidak menjadi masalah bagi warga yang telah kehilangan rumah dan harta benda.

Hal senada juga diungkapkan oleh Iin, salah satu pengungsi yang rumahnya habis terbawa gelombang tsunanami. 

"Saya sangat terbantu dengan adanya rencana pembuatan tempat tinggal tersebut," katanya.

Namun, ia juga menyebutkan bahwa pekerjaan suaminya sehari - hari adalah nelayan, namun kapalnya sudah tersapu gelombang tsunami.