Markas Kodim Lampung Timur Segera Diresmikan

id Kodim lampung timur,Jarang kurniawan

Markas Kodim Lampung Timur Segera Diresmikan

Jajang Kurniawan (Foto : HO)

Terima kasih TNI sudah dibuatkan markas kodim, dan empat markas koramil, secara umum TNI pasti sangat berterima kasih
Lampung Timur (Antaranews Lampung ) - Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0429 Lampung Timur di Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung, akan diresmikan pada Rabu (13/12).

Kodim Lampung Timur direncanakan diresmikan oleh Panglima Kodam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan.

"Hay, Assalamualaikum, besok, Insya Allah, di Lampung Timur akan ada peresmian Kodim, sudah tiga tahun lamanya kita menunggu," kata Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim mengabarkan lewat akun instagramnya Noenia_ch dilihat di Lampung Timur, Selasa malam.

Chusnunia Chalim juga membenarkan, Kodim 0429 Lampung Timur direncanakan diresmikan oleh Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan. "Insya Allah yang meresmikan pak Pangdam," ujarnya.

Peresmian Kodim 0429 Lampung Timur disambut gembira oleh Kepala Seksi Personalia Komando Resor Militer 032/Wirabraja Padang, Sumatera Barat Kol Inf Jajang Kurniawan.

Kol Jajang Kurniawan saat berpangkat Letkol adalah orang yang ikut merencanakan pembangunan Markas Kodim 0429 Lampung Timur pada waktu memimpin Kodim 0411 Lampung Tengah.

Selama ini, Kodim 0411 Lampung Tengah masih membawahi Kota Metro, Kabupaten Lampung Tengah, dan Kabupaten Lampung Timur.

"Alhamdulillah, Pemerintah Kabupaten Lampung Timur telah menghibahkan tanah dan bangunan untuk membangun Kodim Lampung Timur. Apa yang kita rencanakan alhamdulilah terwujud," kata Kol Jajang saat dihubungi dari Lampung Timur.

Jajang mengatakan, Pemkab Lampung Timur pada massa kepemimpinan Bupati Lampung Timur Cusnunia Chalim dan Wakil Bupati Zaiful Bokhari membangun satu markas kodim dan empat markas koramil.

Terwujudnya Markas Kodim 0429 dan empat markas koramil untuk TNI itu adalah wujud dukungan segenap Pemerintah Kabupaten Lampung Timur, masyarakat, dan tokoh setempat.

"Terima kasih TNI sudah dibuatkan markas kodim, dan empat markas koramil, secara umum TNI pasti sangat berterima kasih," katanya.

Menurut Jajang, warga Lampung Timur patut bersyukur adanya Kodim 0429 itu, karena keberadaannya menopang pembangunan daerah setempat.

"Kalau sebelumnya Kodim 0411 Lampung Tengah membawahi Lampung Timur, dengan adanya satu kodim di Lampung Timur ini maka keamanan masyarakatnya lebih terjamin, dan ketahanan wilayah terwadahi," katanya.