Pemadaman listrik di Lampung berlanjut

id Pln, pemadaman listrik, pltu sebalang, pltu tarahan

Pemadaman listrik di Lampung berlanjut

Petugas sedang memperbaiki jaringan listrik PT PLN (FOTO: Antaranews.com/Dok)

 Bandarlampung  (Antaranews Lampung) - Pemadaman listrik di Provinsi Lampung masih terus berlanjut akibat terjadinya gangguan sistem  tenaga listrik interkoneksi Sumatera.
         
"Pada Jumat sekitar pada pukul 10.55 WIB terjadi 'power swing' pada jaringan interkoneksi Sumatera. Sehingga dilakukan pemadaman," kata 
Manager Komunikasi PLN Induk Distribusi Lampung, Junarwin, di Bandarlampung, Jumat (5/10).
         
Ia menyebutkan adanya power swing ini mengakibatkan beberapa gardu induk dan pembangkit mengalami kehilangan tegangan. 
         
Hal tersebut, menurutnya  mengakibatkan pemadaman sebesar 331,87 MW di sistem Lampung.
         
"Hingga sekarang, penormalan jaringan masih dilakukan dan  seluruh GI sudah bertegangan, namun pembebanan dilakukan secara bertahap untuk pengaturan tegangan sistem," ujarnya.
         
Junarwin menyatakan atas ketidaknyamanan ini segenap jajaran manajemen PLN Unit Induk Distribusi Lampung mohon maaf dan PLN akan berusaha melayani pelanggan dengan lebih baik lagi. 
       
Sebelumnya, pemadaman listrik di Lampung berlansung sejak pagi hingga sore hari.
       
Pembangkit listrik di PLTU Sebalang dan PLTU Tarahan Lampung juga mengalami kerusakan sehingga terjadi pemadaman bergilir.