Tiket Bus Damri diburu pemudik

id arus balik,bus damri,pemudik berburu tiket, pol damri

Tiket Bus Damri diburu pemudik

Bus Damri yang disiapkan khusus angkut balita dan lansia di Bakauheni. (Foto: ANTARA Lampung/Budisantoso Budiman)

Bandarlampung (Antaranews Lampung) - Tiket bus Damri diburu Pemudik yang telah merayakan Idul Fitri 1439 Hijriah di Kota Bandarlampung, Lampung, dan sekitarnya untuk kembali menuju berbagai tempat di Pulau Jawa.

Berdasarkan pantauan di tempat pemberangkatan bus Damri, Stasiun Kereta Api Tanjungkarang, Bandarlampung, Senin, pemudik terlihat antre untuk mendapatkan tiket.

Sejumlah pemudik sempat kecewa karena tiket yang tersedia pada hari tertentu telah habis dibeli.

Iwan pemudik yang akan ke Jakarta mengatakan, dirinya memilih untuk membeli tiket bus Damri tujuan Stasiun Gambir, Jakarta, dengan keberangkatan pada Kamis (21/6) malam.

Namun, lanjutnya, tiket tujuan Gambir tersebut telah habis dibeli konsumen.

"Meskipun saya datang ke Stasiun Tanjungkarang untuk membeli tiket tiga hari sebelum keberangkatan, tapi sudah habis," ujarnya.

Sehingga, dirinya terpaksa memundurkan jadwal keberangkatan menjadi hari Jumat (22/6) malam.

Terkait harga, ia mengatakan sejak H-7 harga tiket bus Damri untuk kelas eksekutif maupun bisnis telah naik.

"Saya membeli tiket Damri bisnis Rp205.000, rute Stasiun Tanjungkarang menuju Stasiun Gambir, Jakarta. Sebelumnya harga tiket tersebut Rp160 ribu," ujarnya.

Agus pemudik lainnya mengaku mendatangi Stasiun KA Tanjungkarang untuk membeli tiket untuk keberangkatan Jumat (22/6), menuju Gambir, Jakarta.

Ia memilih mendatangi pul Damri di Stasiun KA Tanjungkarang, empat hari sebelum keberangkatan agar mendapatkan tiket serta dapat memilih tempat duduk.

"Alhamdulillah saya mendapatkan tiket pada hari yang ditentukan, meskipun antrean konsumen untuk membeli tiket cukup panjang juga," kata dia.

Petugas tiket Damri baik kelas bisnis maupun eksekutif terlihat sibuk melayani konsumen berbagai tujuan.

Beberapa penumpang juga menanyakan harga tiket Damri sejumlah tujuan seperti Yogjakarta, Bandung, dan Bogor.

Harga tiket Damri juga telah tertera di papan pengumuman setelah ada kenaikan.