Ditahan Imbang, Harapan Real Raih Gelar Memudar

id harapan real madrid raih gelar memudar, hasil liga spanyol, real bermain imbang

Ditahan Imbang, Harapan Real Raih Gelar Memudar

Pemain Real Madrid Cristiano Ronaldo dibayang-bayangi pemain Atletico Godin pada laga Liga Spanyol, Minggu (18/11) dinihari WIB (Foto : AFP)

...Kedua tim tertinggal sepuluh poin dari pemuncak klasemen Barcelona, yang menang 3-0 atas Leganes...
Madrid (ANTARA/Reuters) - Harapan Real Madrid, juara bertahan Liga Spanyol untuk mempertahankan gelar mendapat hantaman-hantaman lain ketika mereka ditahan imbang 0-0 di markas Atletico Madrid pada derby lokal pertama mereka di Wanda Metropolitano, Minggu (19/11) dinihari WIB,dalam pertandingan yang diwarnai intensitas dan hasrat tinggi namun minim kualitas.

Atletico mendapatkan peluang bagus saat laga baru berlangsung kurang dari tiga menit, ketika Marcelo mengirimkan operan ke belakang yang mengundang tuan rumah untuk menyerang dan bola tertuju kepada Angel Correa, yang melepaskan tembakan melebar saat ia hanya tinggal perlu menaklukkan kiper Kiko Casilla.

Momen terbaik Real didapat saat Cristiano Ronaldo dan Toni Kroos bergerak dengan baik, yang membuat pemain Jerman itu dapat masuk ke kotak penalti namun sepakannya gagal berbuah gol.

Rivalitas panas di antara dua tim sekota ini dapat terasa sepanjang pertandingan, di mana Correa mengarahkan bola ke wajah Karim Benzema ketika sang penyerang asal Prancis sedang tersungkur atau ketika Stefan Savic dengan sengaja menjatuhkan Kroos.

Menjelang akhir babak pertama, Lucas Hernandez menendang wajah Sergiio Ramos ketika sang kapten berusaha melakukan "diving header," insiden yang dapat membuat Real mendapatkan penalti dan menghasilkan Ramos diangkut keluar lapangan dengan wajah yang terluka. 

Pemain pengganti Atletico Kevin Gameiro gagal mencetak gol pada babak kedua, ketika Raphael Varane melompat untuk menyundul bola menjauhi gawang ketika bola kelihatannya akan melewati garis gawang, sedangkan di sisi lain kiper Jan Oblak melakukan dua penyelamatan larut untuk menggagalkan peluang Ronaldo dan Kroos.

Derby Madrid di liga tanpa satu gol pun pertama kalinya sejak 2005 ini membuat Real menghuni peringkat ketiga di klasemen, terkunci 24 poin dengan Atletico ketika kedua tim tertinggal sepuluh poin dari pemuncak klasemen Barcelona, yang menang 3-0 atas Leganes.

Tim peringkat kedua Valencia dapat unggul enam poin atas dua tim Madrid dan tertinggal empat poin dari Barca jika mereka mampu menaklukkan Espanyol pada Minggu.
(ANTARA/Reuters)