Dolar AS melemah terhadap mata uang utama lainnya

id Rupiah, dolar AS

Dolar AS melemah terhadap mata uang utama lainnya

Petugas menghitung uang dolar AS di Kantor Cabang BNI Melawai, Jakarta. ( ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma)

New York (Antara/Xinhua) - Kurs dolar AS berakhir melemah terhadap sebagian besar mata uang utama lainnya pada Kamis (Jumat pagi WIB), karena para investor terutama fokus terhadap data ekonomi yang baru dirilis.
        
Departemen Tenaga Kerja AS mengatakan indeks harga produsen untuk permintaan akhir meningkat 0,4 persen pada bulan lalu, setelah naik 0,2 persen pada Agustus. Dalam 12 bulan sampai September, indeks naik 2,6 persen.
        
Dalam laporan terpisah, departemen tersebut mengatakan bahwa angka pendahuluan untuk klaim awal pengangguran yang disesuaikan secara musiman mencapai 243.000 pada pekan yang berakhir 7 Oktober, turun 15.000 dari tingkat direvisi minggu sebelumnya.
        
Rata-rata pergerakan empat minggu mencapai 257.500, turun 9.500 dari rata-rata direvisi minggu sebelumnya, kata departemen tersebut.
        
Sementara itu, para pedagang juga mencerna risalah dari pertemuan kebijakan Federal Reserve AS pada September.
        
"Banyak peserta terus percaya bahwa tekanan siklikal yang terkait dengan pasar pengetatan pasar tenaga kerja atau ekonomi yang beroperasi di atas potensinya, cenderung menunjukkan inflasi yang lebih tinggi dalam jangka menengah," menurut risalah pada Rabu (11/10).
        
Para analis mengatakan, risalah menunjukkan bahwa para pembuat kebijakan terbuka terhadap kenaikan suku bunga pada Desember, meski ada kekhawatiran tentang tingkat inflasi yang rendah.
        
Indeks dolar, yang mengukur greenback terhadap enam mata uang utama, turun 0,30 persen menjadi 93,008 pada akhir perdagangan.
        
Pada akhir perdagangan New York, euro turun menjadi 1,1843 dolar AS dari 1,1856 dolar AS pada sesi sebelumnya, dan pound Inggris meningkat menjadi 1,3281 dolar AS dari 1,3218 dolar AS pada sesi sebelumnya. Dolar Australia meningkat menjadi 0,7831 dolar AS dari 0,7785 dolar AS.
        
Dolar AS dibeli 112,20 yen Jepang, lebih rendah dari 112,35 yen pada sesi sebelumnya. Dolar AS naik menjadi 0,9748 franc Swiss dari 0,9728 franc Swiss, dan turun menjadi 1,2460 dolar Kanada dari 1,2492 dolar Kanada.

ANTARA/Xinhua