Kerang Kepah Lampung Timur Diminati Konsumen Jakarta

id Kerang Kepah Diminati, Kerang Kepah Lampung Timur, Nelayan Lampung Timur

Kerang Kepah Lampung Timur Diminati Konsumen Jakarta

Kerang Kepah milik Ismanto di Dusun X Cirebon Baru Desa Muara Gading Mas Kecamatan Labuhan Maringgai Kabupaten Lampung Timur (FOTO ANTARA Lampung/Muklasin.)

Lampung Timur (ANTARA Lampung) - Kerang kepah dan kerang dara atau kerang kikir dari Kabupaten Lampung Timur Provinsi Lampung diminati warga Jakarta untuk dikonsumsi, sehingga permintaan kerang ini dari Jakarta tinggi dan mendorong para pedagang harus berburu ke Lampung.

Ismanto (33), pemasok kerang laut ini, warga Dusun 10 Cirebon Baru Desa Muara Gading Mas Kecamatan Labuhan Maringgai, Lampung Timur, Minggu (11/10), mengatakan kerang kepah dan kerang dara di daerahnya sangat diminati untuk konsumsi warga di Jakarta.

Dia mengaku sudah sejak lama menggeluti bisnis kerang laut ini, dan biasa melayani pesanan dari para pembeli kerang laut ini dari wilayah Jakarta.

Menurutnya, para pembeli kerang di daerahnya itu adalah para pedagang yang akan menjualnya kembali ke sejumlah pelanggannya baik rumah makan dan restoran di wilayah Jakarta.

Ismanto menyatakan, pelanggannya berasal dari wilayah Muara Angke di Jakarta Utara dan juga dari Kota Tangerang, Banten. Dalam sepekan, dia mengaku terkadang mampu mengirim hingga 2,5 ton kerang laut ini.

"Kami mengirim kerang itu tergantung pemesanan, kalau pesanan lagi banyak mengirimnya juga banyak," katanya pula.

Ia menyatakan, kerang kepah itu dihargai Rp7.000 hingga Rp8.000 per kilogram. Sedangkan, dia membelinya dari para nelayan pencari kerang Rp5.000 per kilogram.

Sedangkan kerang dara atau kerang kikir dijual Rp12.000 hingga Rp13.000 per kg, dan dari para nelayan kerang dara itu dibelinya Rp9.000 hingga Rp10.000 per kg.

Pengiriman kerang itu dilakukan melalui jasa ekspedisi pengangkut hasil laut dari daerahnya dan dikenakan tarif Rp1.000 per kilogram.

Ismanto menyatakan, di sepanjang bibir pantai wilayah laut Kecamatan Labuhan Maringgai, Lampung Timur merupakan habitat berkumpul kerang laut itu.

Kerang ini dapat ditemukan di laut yang berlumpur dan berpasir, dan kedua jenis kerang laut ini biasanya berada di kedalaman satu meter.

Menurutnya, untuk mendapatkan kerang ini, nelayan tradisional pencari kerang harus menunggu air laut surut, dan para nelayan itu pun harus mengais dengan tangannya ke dalam lumpur atau pasir untuk bisa mendapatkannya.