Bandarlampung (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Barat menggelar rapat terkait kelanjutan pembangunan pasar tematik Jelajah Danau Ranau yang agendanya bakal diresmikan dalam waktu dekat ini.
Pembahasan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Pesagi, kantor bupati setempat dan dihadiri langsung Bupati Lampung Barat H Parosil Mabsus didampingi Wakil Bupati Mad Hasnurin serta para asisten dan para kepala perangkat daerah terkait.
Kendati pasar tematik yang berlokasi di Pekon Kagungan, Kecamatan Lumbok Seminung itu belum ditetapkan kapan waktu peresmiannya, namun dipastikan dalam waktu dekat ini akan segera diresmikan oleh Bupati Lampung Barat H Parosil Mabsus dan akan mengundang pihak kementerian.
Dalam peresmiannya nanti, Bupati Lampung Barat H Parosil Mabsus mengatakan akan menggandeng para konten kreator sebagai ajang promosi untuk mendongkrak kemajuan pasar tematik.
"Nanti supaya cepat promosinya, kita bisa menggandeng konten kreator," ujar Pakcik, sapaan akrab Bupati Parosil Mabsus.
"Karena melalui konten kreator ini tentu bisa cepat viral," ujarnya lagi.
Di dalam rapat itu juga dibahas mengenai pengelolaan jangka pendek kawasan wisata Lumbok Seminung yang rencananya akan dikerjasamakan dengan kelompok sadar wisata (pokdarwis) sebagai upaya pemberdayaan masyarakat.
Pokdarwis dikhususkan melakukan pengelolaan tiket masuk pengunjung, perparkiran, pengaturan pengunjung di dalam kawasan dan bertanggung jawab terhadap keamanan, ketertiban, maupun kebersihan kawasan.
"Paling penting bagaimana bangunan ini bisa bermanfaat dengan maksimal tentu harus ada kelembagaan yang memang dipercaya pemerintah daerah dalam pengelolaannya," ujar Bupati Parosil.
Bupati Parosil berharap hadirnya Pasar Tematik Lumbok Seminung Danau Ranau ini akan menjadi tempat tujuan wisatawan berkunjung.
Apalagi, letak lokasi Pasar Tematik Lumbok Seminung Danau Ranau sebagai penghubung Kabupaten Lampung Barat, Provinsi Lampung dengan Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, Provinsi Sumatera Selatan.
"Saya punya keyakinan, ke depan Pasar Tematik Danau Ranau ini akan menjadi salah satu objek wisata yang wajib dikunjungi oleh wisatawan," katanya pula.
Baca juga: Mendag sebut pembangunan pasar tematik dapat tingkatkan ekonomi
Baca juga: Pemkab Lambar minta pasar tematik dikerjakan dengan serius
Baca juga: Pj Bupati Lambar sebut progres pembangunan pasar Tematik capai 30 persen