Bandarlampung (ANTARA) - Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu, Lampung Heri Iswahyudi, menghadiri sekaligus membuka acara desiminasi audit kasus stunting, yang berlangsung di Aula Kolam Renang Paris Pajaresuk, Kecamatan Pringsewu, Senin (28/08/23).
Acara ini bertujuan untuk mendiskusikan serta mengaudit perkembangan dan manajemen kasus stunting di Kabupaten Pringsewu. Dengan adanya partisipasi dari berbagai pihak terkait, diharapkan langkah-langkah strategis dapat diambil untuk mengatasi permasalahan stunting dengan lebih efektif dan dapat menjadi langkah awal yang positif dalam mengurangi angka stunting dan meningkatkan kualitas kesehatan generasi muda Kabupaten Pringsewu.
Sekda Pringsewu dalam sambutannya menekankan pentingnya kerja sama semua elemen, baik itu masyarakat, pemerintah dan lembaga terkait dalam upaya pencegahan dan penanggulangan stunting.
“Saya juga mengapresiasi upaya yang telah dilakukan serta berharap dengan adanya acara ini, langkah konkret dapat diambil untuk mencapai target yang lebih baik dalam mengatasi masalah stunting di Kabupaten Pringsewu,” kata Heri.