Bandarlampung (ANTARA) - Universitas Muhammadiyah Lampung (UM Lampung) masih membuka kesempatan bagi para calon mahasiswa yang hendak mendaftar di kampus yang berlokasi di Jalan ZA Pagar Alam, Kota Bandarlampung tersebut.

Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Nur Islam mengatakan, bahwa pihaknya masih membuka pendaftaran untuk calon mahasiswa baru

Ia menjelaskan, untuk bulan Juni 2023, ini sudah memasuki putaran atau gelombang ke dua. Dan putaran terakhir dari Juli sampai September 2023 mendatang.

Khususnya untuk gelombang kedua ini, para calon mahasiswa yang mendaftar akan mendapatkan potongan 30 persen free SPP.

“Untuk gelombang kedua ini, bagi yang mendaftar bisa mendapatkan free SPP sebesar 30 persen,” kata Nur, di Bandarlampung, Selasa, (6/6/23).

Ia menjelaskan, selain mendapatkan diskon free SPP 30 persen, para calon mahasiswa juga bisa mendapatkan beasiswa seperti akademik, non akademik, panti asuhan, jalur umum, kerjasama pemda, kerjasama desa/RDS, kerjasama dunia usaha, dan persyarikatan Muhammadiyah.

Mahasiswa lulusan Fisip UM Lampung sudah banyak menekuni di bidang sesuai keahliannya masing-masing, seperti ilmu komunikasi ada yang bekerja sebagai wartawan, jurnalis video, penyiar, public speaking, humas, dan lainnya.

Sedangkan untuk ilmu pemerintahan para lulusan dapat bekerja sebagai birokrat, politisi, konsultan politik, praktisi pemilu, pegawai pemerintah dan lainnya.

“Saya mengajak seluruh siswa yang baru lulus dari tingkat SMA, SMK dan setaranya. Untuk bisa berkuliah di kampus ini, karena banyak keuntungan dan keunggulan yang bisa diperoleh oleh para mahasiswa,” katanya


Pewarta : Emir Fajar Saputra
Editor : Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2025