Metro (ANTARA) - Wali Kota Metro Wahdi Siradjuddin memberikan bantuan kepada Sudi Pranoto (47), warga Kelurahan Yosodadi, Kecamatan Metro Timur, Metro, Provinsi Lampung yang rumahnya tersambar petir.
Peristiwa itu menimpa kediaman Sudi Pranoto pada Kamis (9/3), sekitar pukul 01.00 WIB. Namun tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
"Iya kunjungan ini untuk melihat keadaan korban. Dan syukur alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini," kata Wahdi usai memberikan bantuan, Jumat.
Ia mengimbau masyarakat yang memiliki rumah dengan ketinggian tertentu untuk dapat memasang penangkal petir agar kejadian ini tidak kembali terjadi di Kota Metro.
"Sekarang kan musim hujan dan petir. Jadi utamakan keselamatan diri dan perhatikan lingkungan sekitar," katanya pula.
Wahdi meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota setempat ke depan memberikan edukasi kepada masyarakat dalam pencegahan tersambar petir.
"Harus ada itu, saya minta agar BPBD bisa bekerjasama supaya kejadian serupa tidak terjadi dan terulang lagi. Bila sudah diberikan wawasan bisa dicegah oleh warga," ujarnya pula.
Sudi Pranoto (47) mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Metro yang memberikan santunan kepada keluarganya.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Wali Kota Metro sudah mengunjungi kami dan juga sekaligus memberikan bantuan kepada kami," ujar dia.
Baca juga: Petir sambar pesepak bola saat menjalani laga persahabatan
Peristiwa itu menimpa kediaman Sudi Pranoto pada Kamis (9/3), sekitar pukul 01.00 WIB. Namun tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
"Iya kunjungan ini untuk melihat keadaan korban. Dan syukur alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini," kata Wahdi usai memberikan bantuan, Jumat.
Ia mengimbau masyarakat yang memiliki rumah dengan ketinggian tertentu untuk dapat memasang penangkal petir agar kejadian ini tidak kembali terjadi di Kota Metro.
"Sekarang kan musim hujan dan petir. Jadi utamakan keselamatan diri dan perhatikan lingkungan sekitar," katanya pula.
Wahdi meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota setempat ke depan memberikan edukasi kepada masyarakat dalam pencegahan tersambar petir.
"Harus ada itu, saya minta agar BPBD bisa bekerjasama supaya kejadian serupa tidak terjadi dan terulang lagi. Bila sudah diberikan wawasan bisa dicegah oleh warga," ujarnya pula.
Sudi Pranoto (47) mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Metro yang memberikan santunan kepada keluarganya.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Pak Wali Kota Metro sudah mengunjungi kami dan juga sekaligus memberikan bantuan kepada kami," ujar dia.
Baca juga: Petir sambar pesepak bola saat menjalani laga persahabatan