Jakarta (ANTARA) - Nama Gareth Bale dan Aaron Ramsey tercantum dalam pengumuman skuad timnas Wales untuk pertandingan play-off Piala Dunia melawan Austria pada pekan depan, meski waktu bermain mereka di klub sangat terbatas.
Kapten Bale menjadi pemain Wales kedua yang memainkan 100 pertandingan untuk timnas saat menghadapi Belarus pada November lalu, walaupun badai cedera menghantuinya di musim kali ini.
Pemain berusia 32 tahun itu hanya tampil dua kali untuk Real Madrid sejak akhir Agustus, dengan satu-satunya penampilan saat melawan Villarreal di pertandingan LaLiga bulan lalu.
Sementara gelandang Ramsey, 31, baru memulai dua pertandingan untuk Rangers sejak bergabung dengan klub di Glasgow tersebut dengan status pinjaman dari Juventus pada Januari.
Pemenang pertandingan antara Wales dengan Austria di Cardiff pada 24 Maret akan menghadapi Skotlandia atau Ukraina pada September untuk memperebutkan satu tempat di putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar.
Semifinal lainnya di grup A ditunda hingga Juni menyusul invasi Rusia ke Ukraina.
Manajer Wales, Robert Page, pada Rabu mengatakan bahwa dia tidak mengkhawatirkan kondisi Bale dan Ramsey saat mengumumkan skuad 26 pemain untuk pertandingan kontra Austria dan laga persahabatan melawan lawan yang belum dikonfirmasi pada minggu berikutnya.
"Mereka adalah pemain besar bagi kami dan tentu saja kami ingin mereka memainkan pertandingan saat memasuki kamp pelatihan," katanya dilansir dari AFP.
"Tetapi hal baiknya adalah mereka berdua semakin bugar, bersemangat untuk pertandingan dan tidak sabar memasuki kamp. Para pemain besar muncul untuk pertandingan besar. Mereka telah membuktikannya dari waktu ke waktu dan melakukannya berkali-kali."
Wales, yang berupaya mencapai putaran final Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1958, telah kehilangan penjaga gawang Leicester Danny Ward karena operasi lutut. Sementara pemain veteran Burnley Wayne Hennessey akan mencatatkan penampilan ke-99 saat melawan Austria.
Striker Kieffer Moore dan Tyler Roberts serta bek James Lawrence semuanya bakal absen karena masih cedera.
Kapten Bale menjadi pemain Wales kedua yang memainkan 100 pertandingan untuk timnas saat menghadapi Belarus pada November lalu, walaupun badai cedera menghantuinya di musim kali ini.
Pemain berusia 32 tahun itu hanya tampil dua kali untuk Real Madrid sejak akhir Agustus, dengan satu-satunya penampilan saat melawan Villarreal di pertandingan LaLiga bulan lalu.
Sementara gelandang Ramsey, 31, baru memulai dua pertandingan untuk Rangers sejak bergabung dengan klub di Glasgow tersebut dengan status pinjaman dari Juventus pada Januari.
Pemenang pertandingan antara Wales dengan Austria di Cardiff pada 24 Maret akan menghadapi Skotlandia atau Ukraina pada September untuk memperebutkan satu tempat di putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar.
Semifinal lainnya di grup A ditunda hingga Juni menyusul invasi Rusia ke Ukraina.
Manajer Wales, Robert Page, pada Rabu mengatakan bahwa dia tidak mengkhawatirkan kondisi Bale dan Ramsey saat mengumumkan skuad 26 pemain untuk pertandingan kontra Austria dan laga persahabatan melawan lawan yang belum dikonfirmasi pada minggu berikutnya.
"Mereka adalah pemain besar bagi kami dan tentu saja kami ingin mereka memainkan pertandingan saat memasuki kamp pelatihan," katanya dilansir dari AFP.
"Tetapi hal baiknya adalah mereka berdua semakin bugar, bersemangat untuk pertandingan dan tidak sabar memasuki kamp. Para pemain besar muncul untuk pertandingan besar. Mereka telah membuktikannya dari waktu ke waktu dan melakukannya berkali-kali."
Wales, yang berupaya mencapai putaran final Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1958, telah kehilangan penjaga gawang Leicester Danny Ward karena operasi lutut. Sementara pemain veteran Burnley Wayne Hennessey akan mencatatkan penampilan ke-99 saat melawan Austria.
Striker Kieffer Moore dan Tyler Roberts serta bek James Lawrence semuanya bakal absen karena masih cedera.