Bandarlampung (ANTARA) - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Lampung segera meluncurkan program Kejar Prestasi Anak Indonesia atau "KREASI" dalam upaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan bagi pelajar di daerah setempat.
"Peluncuran program KREASI di Lampung berlangsung pada 24 Agustus 2021 mendatang," kata Kepala OJK Provinsi Lampung, Bambang Hermanto, di Bandarlampung, Kamis. Ia menyebutkan kegiatan peluncuran KREASI dalam upaya meningkatkan inklusi keuangan sejak dini itu bertepatan dengan Hari Indonesia Menabung.Baca juga: OJK: Kinerja perusahaan pembiayaan di Lampung terkontraksi 6,47 persen
Menurut dia, untuk mendukung kegiatan ini, OJK Lampung sudah bekerja sama dengan seluruh pemerintah daerah dikaitkan dengan program Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) karena program ini merupakan salah satu program inklusi keuangan.
"Gerakan ini adalah salah satu upaya mendorong setiap anak usia sekolah memiliki minimal satu rekening pelajar," ujarnya.
Bambang menjelaskan kegiatan tersebut sudah menjadi komitmen bersama dengan Kementerian Pendidikan dan Kementerian Agama untuk menyukseskan program tersebut.
Baca juga: OJK sebut restrukturisasi kredit diberikan kepada 65.380 debitur Lampung
Program ini selain untuk meningkatkan inklusi keuangan juga memberi pemahaman terhadap produk keuangan sejak dini terutama kepada pelajar yang memiliki potensi masih sangat besar sehingga diharapkan indeks literasi dan inklusi keuangan semakin meningkat
OJK secara nasional melaksanakan kegiatan "KEJAR Prestasi Anak Indonesia" atau KREASI pada tahun 2021 ini.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka implementasi KEPPRES Nomor 26 tahun 2019 tentang Hari Indonesia Menabung dan penguatan Program KEJAR atau Satu Rekening Satu Pelajar yang dilaksanakan secara nasional dan serentak di seluruh wilayah Indonesia.