Jakarta (ANTARA) - Klub jawara Skotlandia Rangers tersisih dari babak ketiga kualifikasi Liga Champions setelah dipecundangi 1-2 oleh wakil Swedia Malmo dalam pertandingan leg kedua di Stadion Ibrox, Glasgow, Selasa waktu setempat (Rabu WIB).
Padahal, Malmo menuntaskan separuh permainan hanya dengan 10 pemain menyusul kartu kuning kedua gelandang Bonke Innocent jelang turun minum.
Rangers sebetulnya memimpin lebih dulu pada menit ke-18 ketika Alfredo Morelos menyelesaikan umpan Ryan Kent untuk menjebol gawang tim tamu.
Namun, selepas turun minum dan menghadapi 10 pemain gawang Rangers malah dibobol dua kali oleh Antonio-Mirko Colak.
Penyerang asal Kroasia itu membuat kedudukan imbang saat mengkonversi bola kiriman Veljko Birmancevic pada menit ke-53 dari tengah kotak penalti.
Gol itu seolah membuat konsentrasi para pemain Rangers buyar dan empat menit berselang Colak kembali memperdaya kiper Allan McGregor demi membawa Malmo berbalik memimpin.
Rangers sama sekali gagal memanfaatkan situasi 11 lawan 10 dan skor 1-2 bertahan hingga bubaran, membuat Malmo melangkah ke babak playoff kualifikasi dengan kemenangan agregat 4-2, demikian catatan laman resmi UEFA.
Sementara Rangers harus lungsur dan mengikuti babak playoff kualifikasi Liga Europa.
Ludogorets singkirkan Olympiakos lewat adu penalti
Dalam pertandingan leg kedua lain yang berlangsung bersamaan, penghapusan format gol tandang yang diberlakukan UEFA membuat Ludogorets harus melakoni adu penalti setelah bermain imbang 2-2 menjamu Olympiakos di Huvepharma Arena.
Leg pertama kedua tim berkedudukan 1-1 di markas Olympiakos, dan skor agregat 3-3 membuat adu penalti harus dilakukan di mana dua algojo pertama Olympiakos gagal dan Ludogorets melaju usai menang adu penalti 4-1.
Ludogorts lanjut ke babak playoff kualifikasi Liga Champions, sedangkan Olympiakos turun ke playoff kualifikasi Liga Europa.
Beberapa tim lainnya yang melaju ke babak playoff kualifikasi Liga Champions adalah Dinamo Zagreb (Kroasia), BSC Young Boys (Swiss), Sheriff Tiraspol (Moldova), Ferencvaros (Hongaria), PSV Eindhoven (Belanda), Benfica (Portugal), Shakhtar Donetsk (Ukraina) dan AS Monaco (Prancis).
Berikut ringkasan hasil leg kedua babak ketiga kualifikasi Liga Champions (tuan rumah disebut pertama, dalam kurung agregat, tim lolos dicetak tebal):
Slavia Praha 1 (1) - Ferencvaros 0 (2)
Sheriff Tiraspol 1 (2) - Red Star Belgrade 0 (1)
Shakhtar Donetsk 2 (4) - Genk 1 (2)
AS Monaco 3 (5) - Sparta Praha 1 (1)
Ludogorets 2 (3) - Olympiakos 2 (3) *Ludogorets menang adu penalti 4-1
Mitdjylland 0 (0) - PSV Eindhoven 1 (4)
BSC Young Boys 3 (4) - CFR Cluj 1 (2)
Benfica 2 (4) - Spartak Moskow 0 (0)
Rangers 1 (2) - Malmo 2 (4)
Legia Warsawa 0 (1) - Dinamo Zagreb 1 (2)
Berikut jadwal playoff Liga Champions yang dijadwalkan berlangsung pada 17-18 Agustus untuk leg pertama dan 24-25 Agustus untuk leg kedua (tim disebut pertama jadi tuan rumah leg pertama):
Red Bull Salzburg vs Brondby
BSC Young Boys vs Ferencvaros
Malmo vs Ludogorets
Sheriff Tiraspol vs Dinamo Zagreb
AS Monaco vs Shakhtar Donetsk
Benfica vs PSV Eindhoven
Padahal, Malmo menuntaskan separuh permainan hanya dengan 10 pemain menyusul kartu kuning kedua gelandang Bonke Innocent jelang turun minum.
Rangers sebetulnya memimpin lebih dulu pada menit ke-18 ketika Alfredo Morelos menyelesaikan umpan Ryan Kent untuk menjebol gawang tim tamu.
Namun, selepas turun minum dan menghadapi 10 pemain gawang Rangers malah dibobol dua kali oleh Antonio-Mirko Colak.
Penyerang asal Kroasia itu membuat kedudukan imbang saat mengkonversi bola kiriman Veljko Birmancevic pada menit ke-53 dari tengah kotak penalti.
Gol itu seolah membuat konsentrasi para pemain Rangers buyar dan empat menit berselang Colak kembali memperdaya kiper Allan McGregor demi membawa Malmo berbalik memimpin.
Rangers sama sekali gagal memanfaatkan situasi 11 lawan 10 dan skor 1-2 bertahan hingga bubaran, membuat Malmo melangkah ke babak playoff kualifikasi dengan kemenangan agregat 4-2, demikian catatan laman resmi UEFA.
Sementara Rangers harus lungsur dan mengikuti babak playoff kualifikasi Liga Europa.
Ludogorets singkirkan Olympiakos lewat adu penalti
Dalam pertandingan leg kedua lain yang berlangsung bersamaan, penghapusan format gol tandang yang diberlakukan UEFA membuat Ludogorets harus melakoni adu penalti setelah bermain imbang 2-2 menjamu Olympiakos di Huvepharma Arena.
Leg pertama kedua tim berkedudukan 1-1 di markas Olympiakos, dan skor agregat 3-3 membuat adu penalti harus dilakukan di mana dua algojo pertama Olympiakos gagal dan Ludogorets melaju usai menang adu penalti 4-1.
Ludogorts lanjut ke babak playoff kualifikasi Liga Champions, sedangkan Olympiakos turun ke playoff kualifikasi Liga Europa.
Beberapa tim lainnya yang melaju ke babak playoff kualifikasi Liga Champions adalah Dinamo Zagreb (Kroasia), BSC Young Boys (Swiss), Sheriff Tiraspol (Moldova), Ferencvaros (Hongaria), PSV Eindhoven (Belanda), Benfica (Portugal), Shakhtar Donetsk (Ukraina) dan AS Monaco (Prancis).
Berikut ringkasan hasil leg kedua babak ketiga kualifikasi Liga Champions (tuan rumah disebut pertama, dalam kurung agregat, tim lolos dicetak tebal):
Slavia Praha 1 (1) - Ferencvaros 0 (2)
Sheriff Tiraspol 1 (2) - Red Star Belgrade 0 (1)
Shakhtar Donetsk 2 (4) - Genk 1 (2)
AS Monaco 3 (5) - Sparta Praha 1 (1)
Ludogorets 2 (3) - Olympiakos 2 (3) *Ludogorets menang adu penalti 4-1
Mitdjylland 0 (0) - PSV Eindhoven 1 (4)
BSC Young Boys 3 (4) - CFR Cluj 1 (2)
Benfica 2 (4) - Spartak Moskow 0 (0)
Rangers 1 (2) - Malmo 2 (4)
Legia Warsawa 0 (1) - Dinamo Zagreb 1 (2)
Berikut jadwal playoff Liga Champions yang dijadwalkan berlangsung pada 17-18 Agustus untuk leg pertama dan 24-25 Agustus untuk leg kedua (tim disebut pertama jadi tuan rumah leg pertama):
Red Bull Salzburg vs Brondby
BSC Young Boys vs Ferencvaros
Malmo vs Ludogorets
Sheriff Tiraspol vs Dinamo Zagreb
AS Monaco vs Shakhtar Donetsk
Benfica vs PSV Eindhoven