Pemprov Lampung Jamin Ketersediaan Bahan Pangan

id rakor jelang puasa, kepaal dinas ketahan pangan, provinsi lampung, kusnardi

Pemprov Lampung Jamin Ketersediaan Bahan Pangan

Pemprov Lampung menggelar Rapat Koordinasi bersama stakeholder terkait dalam rangka persiapan menyongsong Bulan Ramadan dan Idulfitri 2017/1438 Hijriah, Selasa, 23/5/2017. (FOTO:ANTARA Lampung/Humas Pemprov Lampung)

... secara keseluruhan ketersediaan dan konsusmi bahan pangan pokok di Provinsi Lampung dalam kondisi aman, kata Kusnardi...
Bandarlampung (ANTARA Lampung) - Pemerintah Provinsi Lampung menjamin ketersediaan bahan pangan pokok bagi warga menghadapi bulan puasa dan Lebaran 2017 di daerah ini.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Lampung Kusnardi, di Bandarlampung, Rabu, mengatakan secara keseluruhan ketersediaan dan konsusmi bahan pangan pokok di Provinsi Lampung dalam kondisi aman.

"Bahkan ketersediaan beberapa komoditas utama, seperti beras, jagung, cabai merah, daging sapi, gula pasir, dan minyak goreng cenderung surplus," katanya pula.

Ia mengatakan ketersediaan beberapa komoditas strategis di Provinsi lampung cenderung surplus, meskipun ada ketersediaan komoditas yang minus seperti bawang merah dan kedelai.

Namun, lanjutnya, masyarakat Lampung tidak perlu khawatir karena jajaran Pemprov Lampung telah berkoordinasi dengan Bulog setempat untuk penyediaan kebutuhan pokok tersebut.

Kusnardi menambahkan bahwa pihaknya beserta jajaran terkait lainnya juga terus menggelar operasi pasar untuk melakukan pemantauan harga dan stok bahan pokok yang beredar di masyarakat.

Pihaknya juga menyediakan 40 toko Tani Indonesia yang tersebar di seluruh Provinsi Lampung yang menyediakan beras premium dengan harga Rp8.000/kg atau Rp2.000 di bawah harga pasar.

"Jadi, jika ada oknum-oknum yang melakukan penimbunan atau mempermainkan harga pasar, kami sudah mengantisipasi dengan menggelontorkan kebutuhan pokok dengan harga normal kepada masyarakat, dan hal itu akan ditindak oleh pihak yang berwenang," ujarnya pula.

Bulog Divre Lampung juga menyatakan bahwa komoditas bahan pokok unggulan di Provinsi Lampung memang mengalami peningkatan bahkan stok tersebut masih mencukupi hingga bulan September mendatang.

Selain itu, saat ini penyaluran beras untuk keluarga sejahtera (rastra) juga sudah mencapai 44 persen dari target yang telah ditetapkan.

"Ini merupakan awal yang baik terkait penyaluran kebutuhan pokok di Provinsi Lampung, untuk ke depan kami juga telah bekerjasama dengan BUMN dan pihak lainnya menyuplai kebutuhan pokok lainnya kepada masyarakat Lampung," ujarnya lagi.


(ANTARA)