Pemkab Waykanan Canangkan Ronda Siang dan Malam

id waykanan ronda, ronda

Pemkab Waykanan Canangkan Ronda Siang dan Malam

Bupati Waykanan Raden Adipati Surya saat menyampaikan rencana adanya ronda siang dan malam. (ANTARA Lampung/Emir FS)

Untuk ronda siang bukan dilakukan oleh masyarakat, melainkan oleh Linmas, babinsa, dan Bhabinkantibmas untuk bersama-sama patroli keliling kampung...
Waykanan,  (ANTARA Lampung) - Pemerintah Kabupaten Waykanan, Provinsi Lampung akan mencanangkan kegiatan ronda pada siang dan malam hari guna mengantisipasi tingkat kriminalitas di daerah itu.

Bupati Waykanan Raden Adipati Surya, di Blambanganumpu,  mengatakan kegiatan ronda siang dan malam itu akan menjadi yang pertama di Provinsi Lampung.

"Mulai April 2017 mendatang akan dimulai ronda siang malam di Kabupaten Waykanan," kata dia.

Menurut Adipati, ronda siang dan malam yang akan dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten Waykanan, bersama dengan Kodim 0427 Waykanan, dan Polres Waykanan untuk mengantisipasi pencurian rumah kosong pada siang hari, karena di tinggal para pemiliknya untuk pergi ke kebun atau aktivitas lainnya.

Untuk ronda siang bukan dilakukan oleh masyarakat, melainkan oleh Linmas, babinsa, dan Bhabinkantibmas untuk bersama-sama patroli keliling kampung agar tidak ada lagi keresahan masyarakat untuk bekerja berkebun pada siang hari.

"Kita akan perdayakan para linmas yang ada di kampung, untuk bisa bersama-sama patroli agar kampung aman, dan kabupaten juga aman dari tindak kriminal yang sering menjadi keresahan masyarakat," kata dia.

Adipati menjelaskan, untuk honor Linmas akan diambilkan dari dana kampung yang telah tersedia. dan insentif para anggota Babinsa dan Bhabinkantibmas akan dicarikan dari anggaran yang ada.

"Semua akan bekerja dengan baik dan kita berikan reward berupa gaji dan insentif untuk para penjaga keamanan kampung tersebut," kata dia.

Bupati yang juga Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Waykanan itu mengharapkan dengan adanya pencanangan ronda siang dan malam tindak kriminal berupa pencurian dan lainnya bisa diantisipasi dan ditanggulangi.

Kapolres Waykanan, AKBP Yudhi Chandra Erlianto mengatakan, sangat setuju dengan program yang dikeluarkan oleh Pemerintah Kabupaten Waykanan untuk mencanangkan ronda siang dan malam tersebut.

"Kami siap membantu dari anggota yang ada di kampung seperti Bhabinkantibmas agar kampung aman dari pencurian dan tindak kriminalitas lainnya," kata dia.

Yudhi juga memerintahkan setiap anggota bila melihat orang yang mencurigakan untuk segera dilakukan penangkapan untuk dimintai keterangan. *