Jokowi Cicipi Cendol Khas Singkawang

id presiden jokowi di singkawang

Jokowi Cicipi Cendol Khas Singkawang

Presiden Joko Widodo bersama Menko PMK Puan Maharani, Sekab Pramono Anung, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menkes Nila Moeloek dan staf Khusus Presiden bidang Komunikasi Johan Sapto Pribowo nyobain makanan di pasar Hongkong Singkawang,Jumat (17/3/20

...Ini cendol asli Singkawang yang terbuat dari daun suji, tepung beras, ketan dan tepung terigu...
Singkawang (ANTARA Lampung) - Presiden Joko Widodo mencicipi cendol khas Singkawang saat berkunjung di Grand Mall Singkawang, Jumat (17/3).

Presiden duduk santai bersama dengan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono dan Menteri Kesehatan Nila Moeloek.

"Ini cendol asli Singkawang yang terbuat dari daun suji, tepung beras, ketan dan tepung terigu," kata salah seorang pelayan restoran "D'Cendol" yang melayani Presiden dan rombongan.

Sebelum mampir ke "D'Cendol", Presiden menyempatkam diri untuk menyapa warga di pusat perbelanjaan itu.

Mulai dari lantai 3 hingga lantai dasar Presiden melayani sejumlah permintaan foto bersama warga.

Warga pun tampak antusias untuk berfoto dengan Presiden baik laki-laki, perempuan hingga anak-anak.

Foto bersama tersebut berlangsung sekitar 30 menit.

Sebelumnya Presiden meresmikan Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Terpadu Aruk dan membagikan Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS), dan Program Keluarga Harapan (PKH) dan pemberian makanan tambahan (PMT) di kabupaten Sambas, Kalimantan Barat. (Ant)