Ketua NasDem Lampung: Pemenang Pilkada Pilihan Rakyat

id NasDem Lampung, Mustafa, Pilkada Serentak Lampung

Ketua NasDem Lampung: Pemenang Pilkada Pilihan Rakyat

Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Lampung Dr Ir H Mustafa. (FOTO: ANTARA Lampung/Ist)

Lampung Tengah (ANTARA Lampung) - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai NasDem Provinsi Lampung H Mustafa meminta masyarakat maupun seluruh partai politik untuk bisa menghormati hasil Pilkada Serentak 2017 pada lima kabupaten di Provinsi Lampung mengingat semua itu adalah hasil pilihan rakyat.

Mustafa yang juga Bupati Lampung Tengah, di Gunung Sugih, Jumat, juga menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh pasangan calon yang berhasil memenangkan pilkada berdasarkan hasil hitung cepat (quick count) yang dilakukan Rakata Institute di Provinsi Lampung.

"Pemilu lahir dari rakyat, dipilih oleh rakyat dan untuk kepentingan rakyat. Siapa pun pemenang dalam pilkada itu, kita harus hormati bersama, karena mereka adalah pilihan rakyat. Mewakili Partai NasDem, saya ucapkan selamat kepada pasangan calon di 5 kabupaten yang memenangkan pilkada berdasarkan hasil hitung cepat," ujarnya pula.

Mustafa menambahkan, dengan berakhir pilkada serentak itu, maka berakhir pula kepentingan politik antarpartai dan harus kembali lagi pada kepentingan rakyat. "Untuk itu, seluruh elemen masyarakat harus bisa menerima dan menghormati hasil pilkada yang telah berlangsung," kata Mustafa.

Ia juga mengaku puas atas hasil perolehan suara pasangan calon yang diusung Partai NasDem. Bahkan, beberapa pasangan calon yang diusung Partai NasDem, lanjut Mustafa, berhasil memenangkan pilkada dengan persentase yang sangat tinggi, seperti di Kabupaten Tulangbawang Barat dan Mesuji.

Hal itu diharapkan bisa menjadi motivasi bagi seluruh kader Partai NasDem untuk bisa lebih baik lagi dan lebih militan dalam menghadapi pilkada selanjutnya.

"Namun tetap saja, poin pentingnya adalah bagaimana kita, seluruh masyarakat bersatu untuk bersama-sama mewujudkan Indonesia yang lebih baik. Kedepankan kepentingan rakyat di atas kepentingan golongan dan kita junjung semangat kebhinnekaan dengan sebaik-baiknya," kata Mustafa lagi.

Berdasarkan hasil hitung cepat Pilkada Serentak 2017 pada lima kabupaten di Lampung, untuk Kabupaten Pringsewu dimenangkan pasangan Sujadi Saddat-Fauzi, Lampung Barat Parosil Mabsus-Mad Hasnurin, Tulangbawang Winarti-Hendriwansyah, Tulangbawang Barat Umar Ahmad-Fauzi Hasan, dan Kabupaten Mesuji dimenangkan Khamamik-Saply.