Dokter Gorontalo desak pemerintah turunkan pajak obat

id dokter, IDI Lampung, DLP, obat

Dokter Gorontalo desak pemerintah turunkan pajak obat

Ilustrasi/(internet)

Gorontalo (Antara Lampung) - Ratusan dokter menggelar aksi damai di halaman kantor Wali Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Senin, meminta pemerintah menurunkan biaya pendidikan kedokteran agar terjangkau orang miskin.
         
Mereka yang tergabung dalam Ikatan Dokter Indoensia (IDI) Cabang Gorontalo, juga mendesak pemerintah menurunkan pajak obat dan alat kesehatan, serta memperbaiki pelayanan Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial Kesehatan.
         
Ketua IDI Kota Gorontalo, dr Irianto Dunda mengatakan aksi tersebut merupakan aksi damai Hari Ulang Tahun (HUT) IDI ke-66.
         
"Pada tahun ini, kami mengambil tema 'Reformasi Sistem Kesehatan dan Sistem Pendidikan Kedokteran yang Prorakyat'," katanya.
         
Pada aksi tersebut, IDI Kota Gorontalo menyatakan menentang program studi Dokter Layanan Primer (DLP) yang disetarakan dengan dokter spesalis (Ant).