Mustafa Harap Gapensi Ikut Wujudkan Pemerintah Yang Bersih

id mustafa buka muscab gapensi, lampung tengan, gunung sugih

Mustafa Harap Gapensi Ikut Wujudkan Pemerintah Yang Bersih

Bupati Lampung Tengah Dr Ir H Mustafa MM saat memberikan sambutan pada pembukaan Musyawarah Cabang (Muscab) VII Gapensi Kabupaten Lampung Tengah, Kamis (15/9). (Foto : Humas Pemkab Lampung Tengah)

...Saya berharap Gapensi dapat menjadi pilar yang kokoh dan ikut mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih, kata Bupati
Gunung Sugih, Lampung Tengah (ANTARA Lampung) - Bupati Lampung Tengah Dr Ir H Mustafa MM, berharap Gabungan Pengusaha Konstruksi (Gapensi) setempat menjadi patner pemerintah dalam mewujudkan pemerintahan yang baik (good governance) dan pemerintahan yang bersih (clean governance) khususnya di bidang konstruksi.

"Saya berharap Gapensi dapat menjadi pilar yang kokoh dan ikut mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih," kata Bupati saat membuka Musyawarah Cabang (Muscab) VII Gapensi Kabupaten Lampung Tengah, Kamis (15/9).

Ia mengatakan, Muscab ini adalah dasar untuk menentukan dan memutuskan kebijakan dan program untuk masa yang akan datang, bukan saja untuk mempertahankan eksistensi Gapensi Lampung Tengah, tapi juga untuk meningkatkan peranannya dalam pembangunan.

Pembangunan yang merata dan berimplikasi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat, diawali dengan infrastruktur yang baik dan gerak dari Gapensi yang baik pula.

Gapensi harus mampu meningkatkan SDM maupun SDA sehingga mampu bersaing di era globalisasi sekarang ini dengan memperhatikan tiga hal, yaitu kemampuan, ketelitian dan sikap.

Mustafa berharap, Gapensi yang di dalamnya adalah para pelaku kontruksi harus meningkatkan kualitas serta sinergitas dengan pemerintah sehingga manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat serta menjadi pelopor kualitas jasa kontruksi di Lampung Tengah.

Kinerja pemerintah maupun rekanan selalu diawasi oleh masyarakat, karena itu jangan melakukan kebijakan-kebijakan di luar aturan.

"Perbaikan infrastrukstur jalan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat, tolong diperbaiki kualitasnya, jangan asal jadi, jangan berlebihan mencari untung, kalau timbul masalah kita juga yang repot menanggungnya", tegas Bupati.

Mustafa mengingatkan peserta Muscab untuk tidak terjebak pada hanya satu pemikiran tentang siapa yang layak duduk sebagai ketua, yang lebih penting adalah programnya sehingga keberadaannya benar-benar bermanfaat bagi masyarakat luas. (Ant/Rls)