Minggu pagi, arus balik pejalan kaki di Bakauheni masih sepi

id mudik, mal, rumah sakit,Pusat bisnis lengang, RS dipadati pengunjung

Minggu pagi, arus balik pejalan kaki di Bakauheni masih sepi

Arus balik pemudik/dokumentasi (FOTO ANTARA LAMPUNG/Hisar Sitanggang)

Bakauheni (Antara Lampung) - Arus balik pemudik pejalan kaki melalui Pelabuhan Bakauheni,Lampung  pada empat hari Lebaran 2016 terpantau sepi pada Minggu pagi.
         
Berdasarkan pantauan di Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni, Lampung, Minggu, situasi menunjukkan tidak terlihat antrean penumpang di loket pembelian tiket.
         
PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni yang menyediakan 14 loket pembelian tiket terlihat hanya dua loket saja yang dipenuhi penumpang pejalan kaki.
         
Bus angkutan penumpang dari Terminal Rajabasa Bandarlampung menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan juga terlihat sepi pada Minggu hari.
         
Lonjakan penumpang baik pejalan kaki maupun menggunakan kendaraan diperkirakan terjadi pada sore dan malam hari.
         
Sementara pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi terlihat di pelataran parkir dermaga menuju kapal feri.
         
Sebanyak enam dermaga di Pelabuhan Bakauheni di penuhi kendaraan pemudik, namun tidak sebanyak pada Sabtu sore dan Sabtu malam.
         
Berdasarkan data di posko Pelabuhan Bakauheni tercatat jumlah pemudik arus balik Lebaran 2016 di Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni, Lampung Selatan, pada Sabtu mencapai 191.026 orang atau baru sekitar 26 persen.
         
"Penumpang yang belum kembali pada arus balik mencapai 550.643 orang," kata General Manajer PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Bakauheni, Edi Hermawan.
         
Ia mengatakan untuk kendaraan roda dua yang kembali sebanyak 17.677 unit atau baru mencapai 24 persen. Sedangkan mobil yang kembali menuju Pulau Jawa sebanyak 25 persen atau 20.412 unit.***4***