Pemkot Bandarlampung gelar pasar murah tahap II

id wali kota bandarlampung, herman hn, pasa murah

Pemkot Bandarlampung gelar pasar murah tahap II

Wali Kota Bandarlampung Herman HN (fOTO:Diskominfo Kota Bandarlampung)

...Kegiatan pasar murah tahap II ini adalah lanjutan pasar murah tahap I, nanti akan ada lagi tahap III, kata Wali Kota...
Bandarlampung (ANTARA Lampung) - Pemerintah Kota Bandarlampung menggelar pasar murah tahap II di enam wilayah untuk menekan harga kebutuhan pokok yang semakin tinggi.

"Kegiatan pasar murah tahap II ini adalah lanjutan pasar murah tahap I, nanti akan ada lagi tahap III," kata Wali Kota Bandarlampung, Herman HN di Bandarlampung, Kamis.

Dia mengatakan, dalam pasar murah ini pihaknya juga membagikan sembako berupa beras, gula dan minyak goreng kepada warga.

"Untuk meringankan beban masyarakat miskin kita bagikan beras, gula dan minyak, ini semua dari pemkot, pegawai serta pribadi saya. Mudah-mudahan bisa meringankan beban masyarakat," kata dia.

Sementara itu, Mardiana (50) salah satu warga Kelurahan Rajabasa mengaku senang atas pemberian dari wali kota.

"Sekarang ini ingin beli kebutuhan pokok harganya mahal, tapi kita sudah terbantu dari pemerintah dengan digelarnya pasar murah ini sebab harganya berbeda dengan di pasar pada umumnya," kata dia.

Ia mengatakan, apalagi dapat tambahan beras lima kilogram sehingga beban warga sedikit lebih ringan, hanya memikirkan cara untuk membeli daging.

Shanty (37) warga Kelurahan Durian Payung mengatakan, bantuan ini tentunya sangat bermanfaat di tengah harga kebutuhan pokok yang sedang melonjak tinggi.

"Bantuan seperti minyak dari pemerintah ini sangat baik terutama di tengah harga kebutuhan pokok yang sedang tinggi," kata dia.

Ia mengharapkan, pemerintah juga kalau bisa membuka pasar murah untuk daging segar.(Ant)