Perenang Junior Lampung Azzura Kayla Raih Empat Medali

id Azzura Kayla Perenang Junior Lampung, Perenang Junior Lampung, Azzura Kayla Pasha

Perenang Junior Lampung Azzura Kayla Raih Empat Medali

Muhammad Habibi, Kepala SD Global Surya menyerahterimakan piala atau medali Azzura Kayla Pasha, atlet renang Lampung dari SD Global Surya, di Bandarlampung, Senin (2/5). (FOTO: ANTARA Lampung/Ist)

Dalam satu semester, ini adalah kali ketiga menyerahterimakan piala atau medali Azzura Kayla Pasha, atlet renang Lampung dari SD Global Surya.
Bandarlampung (ANTARA Lampung) - Azzura Kayla Pasha, atlet renang junior Lampung yang bersekolah di SD Global Surya Bandarlampung berhasil meraih sekaligus empat medali dalam Kejuaraan Renang Provinsi Lampung 2016.

Dalam satu semester, ini adalah kali ketiga menyerahterimakan piala atau medali Azzura Kayla Pasha, atlet renang Lampung dari SD Global Surya, kata Muhammad Habibi, kepala SD Global Surya di Bandarlampung, Senin (2/5).

Pada hari ini, empat medali sekaligus yang diraih Azzura dari kejuaraan renang tingkat Provinsi Lampung diserahterimakan, ujar Habibi lagi.

Kejuaraan renang antarpelajar se-Provinsi Lampung diselenggarakan pada akhir April 2016 lalu, di kolam renang Pahoman Bandarlampung.

Dalam kejuaraan itu, siswa grade 5 SD Global Surya ini berhasil meraih 4 piagam dan 4 medali.

Azzura berhasil menjadi juara 1 pada 100 meter gaya dada dengan catatan waktu 01.32:05 kategori SD 4-6 atlet putri, juara 1 gaya bebas 800 meter (12.09:90) kategori SD atlet putri, juara 1 pada 50 meter gaya dada (00.41:56) kategori SD kelas 4-6 atlet putri, juara 1 gaya bebas 50 meter (00.33:27) kategori SD 4-6 atlet putri, serta juara 2 pada 50 meter gaya punggung (00.38:86) kategori SD 4-6 atlet putri.

Medali yang diperoleh itu menambah koleksi tambahan medali dan piala yang diperoleh oleh gadis tersebut, baik sebagai kampiun tingkat provinsi maupun regional.

Azzura Kayla Pasha, gadis belia kelahiran Jakarta 14 April 2005, adalah putri kesayangan Mustafa Kamal Pasya ST dan Nuraika Adam.

Target ke depan, menurut Azzura, akan memantapkan pada perlombaan tingkat nasional.