TPK Hotel berbintang di Bandarlampung naik

id tingkat penghuni kamar, tpk hotel berbintang

Bandarlampung  (ANTARA Lampung) - Tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Bandar lampung selama Mei 2015 mencapai 51,15 persen atau naik 10,17 poin dibandingkan April 2015 yang tercatat 40,97 persen.

"Sedangkan TPK hotel berbintang pada Mei 2015 jika dibandingkan Mei 2014 yang tercatat 53,72 persen mengalami penurunan 2,58 poin," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Lampung Adhi Wiriana, di Bandarlampung, Kamis.

Ia menyebutkan, TPK akomodasi lainnya (hotel akomodasi lainnya) di Mei 2015 tercatat 35,30 persen naik 0,46 poin dibanding April 2015 yang membukukan 34,84 persen.

Menurutnya, jumlah tamu selama Mei 2015 yang menginap di hotel bintang dan akomodasi lainnya (gabungan) mencapai 91.483 orang, terdiri atas 573 tamu asing dan 90.910 tamu domestik.

Kondisi ini mengalami peningkatan sebanyak 4.439 orang (5,10 persen) dibandingkan April 2015 yang tercatat 87.044 orang. Jumlah tamu menurut hotel berbintang selama Mei 2015 sebanyak 14.244 orang, terdiri atas 400 tamu asing dan 13.844 tamu domestik.

Jumlah tersebut meningkat sebanyak 2.332 orang (19,58 persen) dibandingkan April 2015 yang tercatat 11.912 orang, sedangkan jumlah tamu selama bulan Mei 2015 yang menginap di akomodasi lainnya sebanyak 77.239 orang, terdiri atas 173 tamu asing dan 77.066 tamu domestik atau naik sebanyak 2.107 orang atau sekitar 2,8 persen dibandingkan April 2015 yang tercatat 75.132 orang. Ia menambahkan, rata-rata lama tamu menginap kondisi Mei 2015 pada hotel bintang tercatat 1,72 hari naik 0,23 hari dibandingkan April 2015 dengan rincian tamu asing 2,77 hari dan tamu domestik 1,69 hari.

Sedangkan rata-rata lama menginap pada hotel/akomodasi lainnya, selama Mei 2015 tercatat 1,21 hari naik 0,02 hari dibandingkan dengan bulan sebelumnya, dengan rincian tamu asing 3,24 hari dan tamu dalam negeri 1,20 hari.