Satlantas Polres Lampung Timur Libatkan Gajah

id antaralampung.com, berita lampung terkini, polres lampung timur libatkan gajah, lampung

 Satlantas Polres Lampung Timur Libatkan Gajah

Satuan Lalu Lintas Polres Lampung Timur menggelar Operasi Simpatik 2015 dengan melibatkan gajah jinak terdidik membagikan bunga kepada para pengguna kendaraan yang melintas di Jalan Provinsi Desa Rajabasa Baru Kabupaten Lampung Timur Selasa, (21/04)

Pelibatan gajah dalam kegiatan ini untuk mengundang simpati para pengguna kendaraan di jalan terhadap para personel Satuan Lalu Lintas Polres Lampung Timur."
Lampung Timur, (ANTARA Lampung) - Guna mengundang simpati para pengguna kendaraan yang melintas di jalan provinsi Desa Rajabasa Baru Kabupaten Lampung Timur, Satuan Lalu Lintas Polres setempat menggelar Operasi Simpatik 2015 dengan melibatkan gajah jinak terdidik sebagai ikon daerah ini.

"Pelibatan gajah dalam kegiatan ini untuk mengundang simpati para pengguna kendaraan di jalan terhadap para personel Satuan Lalu Lintas Polres Lampung Timur," ujar Kasat Lantas Polres Lampung Timur AKP Ridho Rafika, di Jalan Lintas Timur Desa Rajabasa Baru, Selasa.

Menurut dia, gajah itu merupakan ikon Kabupaten Lampung Timur.

Kabupaten Lampung Timur memiliki hutan Taman Nasional Way Kambas yang menjadi habitat alami gajah dan satwa langka lainnya.

Di taman nasional itu terdapat pula Pusat Latihan Gajah Way Kambas yang mendidik dan melatih gajah liar menjadi gajah jinak, sehingga dapat menjadi gajah tontonan atau atraksi maupun gajah pekerja.

Satlantas Polres Lampung Timur melibatkan gajah itu dalam kegiatan terakhir Operasi Simpatik Krakatau 2015 tersebut.

Dalam kegiatan Operasi Simpatik yang melibatkan gajah tersebut, antara lain dilakukan pembagian helm, pemberian bunga, minuman kopi serta air mineral oleh gajah dan polisi setempat bagi para pengguna kendaraan yang melintas di jalan tersebut.

Selain itu, menurut AKP Ridho, rangkaian kegiatan pada Operasi Simpatik tersebut juga menggelar pelayanan pembuatan SIM Masuk Desa dan pelayanan SAMSAT untuk pengurusan pembayaran pajak kendaraan bermotor dan bea balik nama kendaraan bermotor yang dipusatkan di halaman Balai Desa Rajabasa Baru Kecamatan Mataram Baru Lampung Timur.