Lampung Selatan Kekurangan Blangko E-KTP

id Lampung Selatan Kekurangan Blangko E KTP, Kartu Tanda Penduduk, Id Card, Kartu Identitas, Rycko Menoza SZP, Kartu, KTP, ktp, kartu, anda, passa masuk

Saat ini, baru dikirim 3.912 lembar, sementara yang kita butuhkan sekitar 100.000 lembar."
Kalianda (ANTARA Lampung) - Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung, masih kekurangan ketersedian blangko untuk pembuatan kartu tanda penduduk elektronik dari pemerintah pusat.

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Lampung Selatan Edi Firnandi di Kalianda, Sabtu, mengatakan bahwa sampai saat ini blangko--kartu tanda penduduk elektronik (KTP-el) atau lebih populer dengan singkatan e-KTP--yang sudah diterima sebanyak 3.912 lembar, sedangkan kebutuhan keseluruhan mencapai 100.000 lembar.

Ia menjelaskan kekurangan 100.000 lembar blangko tersebut meliputi 90.000 lembar untuk warga yang belum melakukan pencetakan dan 10.000 lembar untuk mengganti KTP-el (singkatan versi Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2013) yang salah dalam pencetakan awal.

"Saat ini, baru dikirim 3.912 lembar, sementara yang kita butuhkan sekitar 100.000 lembar," kata Edy.

Kekurangan ini, lanjut dia, sudah dilaporkan ke pemerintah pusat dan masih menunggu kiriman blangko tersebut.

Meski demikian, pihaknya siap melakukan pencetakan KTP-el hingga 2015 sesuai dengan blangko yang tersedia saat ini dan pihaknya telah menyiapkan ruangan khusus beserta perangkat dan operator untuk melakukan perekaman.

"Kami sudah menyiapkan perangkat pendukungnya dengan peralatan dan tenaga operator berkompeten," ujarnya.

Selain itu, Edy mengungkapkan bahwa pihaknya akan tetap melangsungkan pencetakan KTP-el sesuai dengan jadwal meskipun blangkonya hingga waktu yang ditentukan belum juga diterima.

"Intinya, menunggu sambil berjalan, dan kami targetkan lima bulan selesai," katanya.