Polres Lamtim Gelar Operasi Zebra

id polisi

Polres Lamtim Gelar Operasi Zebra

Polisi memeriksa kelengkapan berkendara (ANTARA LAMPUNG/Hisar Sitanggang)

Sukadana (Antara Lampung)- Polres Lampung Timur mulai menggelar Operasi Zebra 2014 untuk membudidayakan sekaligus menciptakan tertib berlalu lintas di wilayah hukum kepolisian resor tersebut.
   
"Tujuan dari Operasi Zebra ini adalah mendisiplinkan masyarakat saat berlalu lintas. Sehubungan itu,  diharapkan masyarakat menjaga kelengkapan saat berkendara," ujar Kapolres Lampung Timur AKBP Juni Duarsah, di Lapangan Mapolres Lampung Timur, Rabu.
    
Upacara Operasi Zebra 2014 di wilayah Kabupaten Lampung Timur digelar di Mapolres Lampung Timur hari ini.
    
Ia menyebutkan sosialisasi tujuan Operasi Zebra 2014 telah dilaksanakan di sekolah dan sarana pemerintahan daerah setempat.
    
"Dengan adanya Operasi Zebra ini, masyarakat Lampung Timur diharapkan lebih disiplin berlalu lintas," katanya.
    
Ia menyebutkan pos komando taktis akan didirikan di polsek-polsek, sehingga polisi lalu lintas akan bertugas di poskotis tersebut.
    
Sehubungan itu, Kapolres meminta masyarakat Lampung Timur untuk menjadikan keselamatan berlalu lintas sebagai suatu kebutuhan.
    
Selain itu, Kapolres juga  acara menggelar ramah tamah dengan insan pers media cetak, elektronik dan online yang melakukan tugas peliputan di Polres Lampung Timur.
   
Dalam acara ramah tamah ini, Ketua PWI Lampung Timur, Suhardin berharap pihak kepolisian dan pers bisa menjalin kerja sama.
   
Kapolres juga mengharapkan pihaknya dan pers bisa bersinergi dalam menjalankan tugas masing-masing. Namun, ia mengharapkan pers sebagai media kontrol dan media informasi harus menyajikan informasi  yang berimbang dan faktual.