Harga Telur di waykanan naik

id waykanan, harga telur, kabupaten

Waykanan, Lampung,  (ANTARA LAMPUNG) - Harga telur di sejumlah pasar Kabupaten Waykanan Provinsi Lampung mengalami kenaikan seiring bertambahnya permintaan yang tidak diimbangi ketersediaan pasokan atas komoditas peternakan itu.
      
Nurmala, pedagang telur di Pasar Pemda Blambangan Umpu, Rabu, menjelaskan harga telur puyuh mengalami peningkatan Rp5.000 per kilogram dari penjualan sebelumnya sehubungan banyaknya permintaan pada Ramadhan tahun ini.
       
Harga telur puyuh sebelumnya Rp35.000 sekarang menjadi Rp40.000/kg. Kemudian telur bebek naik Rp500 per butir, dari Rp2.500 menjadi Rp3.000/butir, telur ayam negeri dari Rp36.000/karpet menjadi Rp38.000. Sedangakan telur ayam kampung masih stabil, yakni Rp2.500/butir.
       
Ia mengatakan pengolahan telur yang praktis, memungkinkan komoditas itu menjadi menu favorit pada bulan puasa ini.      

Sejumlah pembeli mengakui menggemari masakan olahan dari telur sehubungan memiliki nilai gizi selain tidak sulit penyajiannya.
       
"Jika waktu sahur sudah hampir habis, telur bisa diandalkan menjadi lauk pauk yang cepat, tidak sampai lima menit siap disajikan," ujar Hani warga Waykanan.   
   Bedasarkan data  Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan Waykanan tahun 2012, jumlah bebek betina produktif di daerah itu tercatat sebanyak 5.254 ekor dari 17.512 ekor bebek betina yang ada.
       
Jumlah tersebut tercatat meningkat dari tahun lalu. Pada 2011, jumlahnya 5.104 ekor betina produktif dari 17.014 ekor bebek betina.
       
Adapun populasi ayam petelur di daerah yang berada di barat Kabupaten Tulangbawang itu tercatat 42.674 ekor. Rata-rata satu ekor bebek dan ayam petelur itu menghasilkan satu butir telur per hari.